skip intro/masuk

Logo sciemics

Minggu, 04 November 2012

Temukan Cintamu !

Share on :


Ketika pertama kali merasakan kehidupan di kampus sebagai mahasiswa, pasti langsung dikenalkan dengan istilah  ‘Kupu-kupu’ dan ‘Kura-kura’. Supaya nantinya kita bisa memilih, mau menjadi mahasiswa yang seperti apa. Apakah yang selesai kuliah langsung pulang begitu saja, ataukah yang selepas kuliah masih ada lanjutan kegiatan dengan menghadiri rapat di organisasi yang diikuti. Keduanya adalah pilihan. Dan aku, mencoba untuk menjadi seorang mahasiswa ‘Kura-kura’. Mencoba bagaimana kehidupan organisasi di kampus. Sebagai mahasiswa yang baru merasakan kehidupan organisasi di kampus,terkadang banyak di antara kita yang tergoda untuk coba mengikuti banyak organisasi di kampus. Sehingga seringkali tak bisa membagi waktu yang dimilikinya.

Saat ini, mungkin bukan hanya aku saja yang merasakan ‘kegalauan’ ini. Jika memang mampu untuk bertahan pada semua organisasi yang diikuti, itu tandanya memang aktivis sejati. Namun jika merasa tak bisa berkontribusi maksimal pada semuanya, cobalah untuk memfilter dari antara semua organisasi yang kita ikuti. Setelah setahun mencoba mengikuti organisasi, aku mulai merasa bahwa  aku harus bisa memilih dan memutuskan, untuk memiliki komitmen apakah harus tetap stay di semua organisasi yang saat ini aku ikuti ataukah harus memilih satu/dua diantaranya?
Aku masih merasa tak mampu untuk memutuskan sendiri, maka aku coba untuk sharing dengan orang-orang yang lebih berpengalaman dalam organisasi yang aku ikuti. 

Nasihat mereka:

“Berjalanlah sesuai dengan hati nuranimu, tujuanmu di masa depan dan mana yang kau rasa mengandung lebih banyak kebaikan. Jangan lupa untuk menyertakan Allah dalam memilih. Ketika Allah memilih kita untuk memegang amanah, maka yakinlah kamu akan mampu melakukannya.Karena Allah yang memilihnya untukmu. Kuatlah dengan segala terpaan yang menyapamu,karena sebenarnya terpaan itulah yang akan membuktikan kuatnya imanmu”.

“Dalam berorganisasi, kita butuh ‘kecintaan’. Maka temukan di mana sebenarnya kau merasakan ‘kecintaan’ itu. Ketika hati kita telah terpaut pada suatu hal, tanpa kita sadari akan tumbuh cinta. Namun seringkali kita tak mampu mengungkapkan alasan mengapa kita mencintai hal tersebut? Dan bertanya, apa yang sudah kita berikan untuk hal yang kita cintai sehingga kita layak untuk tetap mencintai hal tersebut?”.

Karena kontribusimu di setiap kegiatan organisasi yang kau ikuti bukan hal yang sepele dan main-main.Karena itu akan membuktikan komitmen dan tanggung jawabmua. So, tentukan pilihanmu sekarang dan temukan di mana ‘Cintamu’! 

_Irni Inayah.R_

0 komentar:

Posting Komentar